Friday, November 1, 2013

Cara Memakai BBM di Android dan Iphone




Cara Memakai BBM di Android dan Iphone - Bagi anda pengguna smartphone atau gadget android kali ini fitur yang dinamakan BBM sudah bisa dipakai, kali ini saya akan memberi informasi seputar Cara Memakai BBM di Android dan Iphone, 


Memakai BBM di smartphone

1. Perhatikan Versi Android dan iOS Anda
BBM kompatibel untuk smartphone Android minimal Android 4.0 atau diatasnya dan untuk iOS minimal iOS 6. Sayangnya, bagi Anda yang menggunakan tablet PC Android dan iPad belum dapat menggunakan BBM.

Untuk mengunduh BlackBerry Messenger yang memang disediakan gratis, Anda tinggal masuk ke www.bbm.com. Pilih menu install dan Anda akan dibawa ke Google Play Store atau Apple AppStore. Jika memang perangkat Anda sudah memenuhi syarat, maka Anda akan dapat meneruskan proses instalasi. Disarankan proses download dilakukan menggunakan koneksi Wi-Fi agar lebih stabil dan lebih cepat.

2. Harus memiliki BlackBerry ID 
Setelah BBM berhasil diunduh ke smartphone, Anda akan disambut dengan tampilan layar yang akan meminta Anda untuk mengisi Blackberry ID. Sampai di sini jika Anda belum memiliki Blackberry ID, Anda bisa langsung membuatnya. Setelah selesai membuat Blackberry ID Anda akan menerima balasan ke email yang akan menginfokan Anda telah berhasil membuat Blackberry ID.

Perlu dicatat bahwa satu akun Blackberry ID hanya berlaku untuk satu handset saja. Jadi jika Anda telah memasukkan Blackberry ID yang sedang digunakan di perangkat Blackberry sebelumnya, secara otomatis seluruh data kontak yang ada di handset Blackberry sebelumnya akan berpindah ke perangkat Android atau iPhone yang baru.

3. Let’s Chat 
Setelah registrasi Blackberry ID, pengguna iPhone atau Android akan mendapatkan PIN unik seperti layaknya PIN yang ada di handset BlackBerry untuk menggunakan BBM. Melalui nomor PIN ini, pengguna BBM lain bisa mengundang Anda untuk masuk ke daftar kontaknya.

Begitu BBM aktif, maka Anda bisa langsung mengirim pesan via BBM seperti menggunakan perangkat Blackberry. Anda juga tetap bisa menggunakan BBM Group yang kini dibatasi 30 anggota dan Broadcast Message yang dibenci dan disukai pengguna BBM.

Demikian tadi informasi seputar Cara Memakai BBM di Android dan Iphone, semoga artikel ini bermanfaat bagi anda semua, dan menambah wawasan anda mengenai gadget smartphone. Terima kasih sudah berkunjung ke blog kami


0 comments:

Post a Comment