Resep Untuk Membuat Soto Banjar - Bagi anda pecinta soto kali ini, anda bisa mencicipi soto khas banjar, masakan soto ini sangat terkenal didaerah banjar, rasa dar soto ini sangat enak dan lezat, sangat pas dihidangkan untuk keluarga anda waktu santai
Untuk Membuat Soto Banjar ini cukup mudah dan sederhana, anda bisa mencobanya dirumah bersama keluarga anda, bahan bahan nyapun mudah anda cari, anda pasti penasaran ingin segera mencobanya, untuk lebih jelasnya simak artikel Resep Dan Cara Membuat Soto Banjar di bawah ini
Membuat Soto Banjar
BAHAN SOTO BANJAR
- 1 ekor ayam, potong 4 bagian
- 1.500 ml kaldu sapi
- 5 cm kayu manis
- 4 butir cengkeh
- 3 buah kapulaga
- 1 sendok makan garam
- 1 sendok teh gula pasir
- 4 batang daun bawang, iris halus
- 2 batang seledri, iris halus
- 3 sendok makan minyak
BUMBU HALUS SOTO BANJAR
- 10 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 1/2 buah pala utuh
- 1/2 sendok teh merica
PELENGKAP SOTO BANJAR
- 100 gram sohun, seduh
- 3 butir telur rebus, belah 4 bagian
- 5 buah perkedel kentang
- 50 ml kecap manis
- 3 buah jeruk nipis
CARA MEMBUAT SOTO BANJAR
- Rebus ayam hingga empuk, suwir-suwir daging. Sisihkan.
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus, hingga harum. Masukkan ke dalam kaldu, tambahkan kayumanis, cengkeh, kapulaga, garam, gula, daun bawang, dan seledri. Masak hingga mendidih.
- Tata sohun, telur, perkedel, dan suwiran ayam kedalam mangkuk. Siram dengan kuah soto, beri kecap manis dan perasan jeruk nipis.
- Sajikan Soto Banjar dalam keadaan hangat.
nah gimana setelah anda menyimak artikel Resep Dan Cara Membuat Soto Banjar, cukup mudah dan sederhana kan dalam membuatnya, segera siapkan bahan bahannya didapur, selamat mencoba dan selamat memasak. Terima kasih sudah berkunjung ke blog kami
0 comments:
Post a Comment